Sunday 21 December 2008

Mengenal Jenis File Cakewalk Project

File Cakewalk project yang berekstensi .wrk merupakan file standar Cakewalk. Ukuran file ini sangat kecil karena file ini memang tidak menyimpan data Audio (.wav) yang ukuranya besar. File ini hanya semacam perintah dimana data Audio dibaca, bagaimana menyusunnya dalam track dan dimana akan disimpan. Kalau bekerja dengan data MIDI data ini memang disimpan dalam file. Karena ukuran file MIDI kecil, maka ukuran file-file Cakewalk Project ini pun kecil.


Jika bekerja dengan data Audio, maka Cakewalk akan menempatkanya dalam tempat terpisah yang dapat kita tentukan sendiri letaknya. Karena itu, apabila kita hanya mencopy dan membuka file .wrk ini di program Cakewalk komputer lain, data klipnya tetap tidak akan ada, atau tracknya akan kosong sehingga tidak akan terdengar apapun. Untuk dapat membaca file itu, kita harus mengkopi data audionya yang besar, kita tidak dapat menyimpanya di disket, tetapi dalam CD atau dengan cara mengkopi antar hard disk.
Untuk membuka file Cakewalk dengan cara:
1)Klik menu File dan pilih Open
2)Pada pilihan File of type pilihlah Cakewalk Project
3)Pilih satu lagu pada File of type dan klik Open
4)Mainkan dengan menekan spacebar pada keyboard komputer, dan untuk mematkan tekan kembali spacebar

No comments:

Post a Comment

Pesan


ShoutMix chat widget